top of page

Angsley Hadirkan Kudapan Manis dan Wedang Tradisional Khas Indonesia

Novi Amaliyah

wedang angsle dan wedang ronde
Angsle dan Ronde, kudapan manis tradisional khas Indonesia yang nikmat

Untuk kamu pecinta kudapan manis tradisional khas Indonesia pasti sudah tidak asing dengan Angsle maupun wedang Ronde. Kedua kudapan manis yang nikmat ini biasanya dijual bersamaan dan nikmat saat disajikan hangat. Wedang Ronde mungkin cukup populer jika dibandingan dengan Angsle.


Angsle merupakan sajian khas Malang, Jawa Timur. Berbeda dengan Wedang Ronde yang disajikan dengan kuah wedang jahe, Angsle disajikan menggunakan kuah santan yang gurih dengan isian berupa irisan roti tawar, sagu mutiara, kacang hijau, petulo atau mirip putu mayang dan ketan.


Kini kamu tak perlu jauh-jauh ke Malang untuk menikmati semangkuk Angsle maupun Ronde hangat. Kamu bisa memesan kedua kedua kudapan tradisional ini melalui layanan pesan antar di Angsley, brand kuliner yang khusus menjual wedang Angsle dan wedang Ronde yang dapat dinikmati sebagai kudapan pencuci mulut.


Tak hanya menyajikan Wedang Angsle dan Wedang Ronde, di sini kamu juga bisa menikmati Ronde Kering yang sekilas jadi mirip bola-bola moci dengan isian kacang serta taburan. Kamu juga akan tetap mendapatkan kuah wedang jahe yang dibungkus terpisah. Untuk menikmati semangkuk Angsle dan Ronde dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp 22.500,-. Penasaran untuk mencoba?




Comentários


bottom of page