top of page

Menyantap Berbagai Hidangan Lezat di Meatsmith yang Berkonsep Smokehouse

Maria Yuliana Kusrini

Penikmat olahan daging dan ragam hidangan khas Barat lainnya, tentunya tak ingin melewatkan tempat makan yang satu ini. Bernama Meatsmith, tempat makan yang berlokasi di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan ini resmi dibuka di tanggal 14 Januari 2022. Menghadirkan konsep 'smokehouse', pengunjung yang datang pun dijamin akan mendapatkan pengalaman bersantap layaknya mendapatkan bintang Michelin.



Sesuai dengan namanya, sudah pasti aneka olahan daging jadi menu unggulan di Meatsmith ini. Apalagi Dave Pynt selaku Chef-Owner dari Meatsmith menghadirkan olahan daging yang diasap dengan menggunakan kayu khusus. Salah satu hidangan unggulan di Meatsmith ini adalah menu bernama Beef Short Ribs yang diasap selama 12 jam. Olahan daging iga ini pun disajikan dengan pure jagung, serta disandingkan dengan salad campuran peterseli, acar, dan potongan bawang merah. Olahan daging ini menghadirkan aroma smokey dengan saladnya yang terasa segar di lidah.

Tak hanya itu saja, Meatsmith juga memiliki olahan daging lainnya yang tak kalah lezat. Mulai dari menu bernama 300G Ribeye, 300G Striploin, Porterhouse, Tomahawk, hingga olahan brisket empuk bernama Beef Brisket. Beef Brisket ini pun begitu spesial karena brisketnya diasap selama 14 jam lalu disajikan bersama dengan pure kurma, saus tahini, dan salad selada air.


Ingin menikmati hidangan selain daging sapi, maka bisa menjadikan Jerk Chicken Chop, Salmon Steak, serta Grilled Lobster yang berupa olahan lobster panggang asap yang disajikan dengan pure kentang asap, keripik kentang renyah, dan agrodolce. Bagi yang ingin menikmati hidangan yang lebih ringan, Meatsmith juga menawarkan pilihan menu starter lezat yang layak untuk dijajal. Sebut saja Scotch Quail Eggs, Beef Brisket Spring Roll, Salmon Tataki Taco, Pastrami Burnt Ends, hingga Caesar Salad.


Selain makanan yang bervariasi dan punya citarasa yang pas di lidah, pengunjung juga dapaat memanjakan diri dengan berbagai macam minuman yang disajikan. Minumannya lengkap, mulai dari cocktail klasik, aneka pilihan wine, bir tradisional, dan koleksi minuman beralkohol lengkap yang berfokus pada whisky dan bourbon berkualitas. Untuk penikmat minuman cocktail, bisa menjadikan Sloe Gin Negroni sebagai pilihannya. Minuman satu ini menjadi cocktail unggulan dan favorit di sini. Minuman satu ini memadukan Antica Formula, Campari, Monkey 47 Sloe Gin, dan juga Bulldog Gin.


Outlet Meatsmith yang pertama kali ada di Jakarta ini menempati area seluas 600

meter persegi. Restoran ini dikemas dengan tampilan yang elegan dan pastinya akan sukses mengesankan siapa pun yang masuk ke dalamnya. Meatsmith Jakarta sendiri mengusung budaya Amerika dan tradisi barbeku yang menonjol. Hal itu bisa dilihat dari setiap interior dan material yang digunakan dari seluruh bagian restorannya. Mulai dari pintu masuk,

lantai dasar, di lantai atas, ruang utama restoran yang dihadirkan dengan konsep bar, area wine cafe, hingga area VIP nya.


Meatsmith

Jl. Gunawarman No. 17, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

081197602000




Comments


bottom of page