
Resep dibuat oleh Chef Mawati Illanur, Demi Chef Sheraton Senggigi Beach Resort
Bahan
200 gr Bawang Merah Goreng
100 gr Cabai Rawit Merah
25 gr Terasi Udang
Garam dan penyedap rasa jika suka
Minyak kelapa untuk menggoreng
Cara membuat
Uleg kasar cabai rawit.
Kemudian masak dengan minyak kelapa, setelah sedikit layu masukkan bawang merah goreng, aduk rata.
Masukkan terasi, garam dan penyedap bila suka, cicipi untuk menyesuaikan rasa yang diinginkan.
Sebelum disajikan tambahkan kucuran air jeruk limo.
Comments