Gelaran Simply Pop Up Market yang mengangkat tema 'Urban Culture Festival' telah digelar Garuda Organizer pada 26 - 29 September 2019. Urban Culture Festival sudah berlangsung ke-13 kalinya di Grand Indonesia Shopping Town Mall, Jakarta Utara.
Pop up market ini menggabungkan konsep fashion dan kuliner. Produk yang dihadirkan dari UMKM yang terbagi pada 3 kategori yaitu Yummy F&B, Chic Fashion, dan Unique Accessories. Beberapa produk milik selebritis pun turut ambil bagian dalam festival ini. Seperti Ricky Harun dan selebram Patricia Gouw dengan ayam geprek Gouwledek.
Di area Yummy food, beberapa produk kuliner kekinian dihadirkan. Mulai dari minuman bubble hingga kopi susu yang saat ini sedang naik daun. Untuk makanannya, terdapat sajian Jepang seperti sushi, ramen atau juga mentai hingga makanan lokal seperti Empek-empek, Otak-otak, Ayam Geprek. Rujak Buah, hingga aneka camilan lainnya.
Comments