top of page

Yuk Cicipi ‘Pak Kobar’ di Ukafe Purwokerto

Maria Yuliana Kusrini

Restoran Ukafe yang menjadi bagian dari Meotel Purwokerto by Dafam memiliki penawaran menu menarik bernama ‘Pak Kobar’ alias PAKet KOrean BARbeque. Paket menarik ini tentunya jadi pilihan spesial yang sayang untuk dilewatkan, khususnya bagi pecinta menu korea dan menu bebakaran.



Ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp 50.000,++ per orang, pengunjung pun akan menemukan berbagai menu berbeda. Beragam menu yang bisa didapatkan antara lain 250 gr potongan shortplate, 250 gr potongan sirloin, 250 gr sosis ayam,250 gr sosis sapi, 250 gr bakso daging sapi, hingga aneka sayuran. Bahan baku yang digunakan dijamin segar, enak, dan mampu memanjakan lidah setiap. Ragam menu itu pun akan ditemani sedikitnya 4 jenis saus berbeda yang kian menambah citarasa. Pak Kobar ini dapat dinikmati setiap harinya oleh setiap tamu. Tentunya penawaran ini bisa kian menyempurnakan ragam hidangan yang ditawarkan oleh Ukafe Purwokerto ini.


Masih di masa pandemi, tamu yang datang tak perlu merasa khawatir. Itu karena hotel ini menerapkan protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah serta memiliki standar higienitas yang dilakukan setiap harinya.“Kebersihan, kesehatan, dan keamanan (Clean, Healthy, and Safety) merupakan aspek yang sangat diutamakan dalam SOP The New Normal ini. Tujuannya supaya seluruh hotel Meotel Purwokerto memiliki standard hieginitas yang tinggi, dan para tamu akan merasa aman dan nyaman untuk menginap dan melakukan kegiatan di seluruh bagian dan area Hotel Meotel Purwokerto,” ungkap General Manager Meotel Purwokerto, Andre H. Binawan.



Ukafe

Meotel Purwokerto by Dafam, Jl. Dr. Soeparno Selatan No. 1, Purwokerto, Jawa Tengah



Comments


bottom of page