top of page
  • Maria Yuliana Kusrini

Baru, Outlet ke-40 RamenYa di Kawasan Bintaro

Hidangan khas Jepang tidak pernah luput dari perhatian masyarakat kita dan bisa dikatakan sebagai kategori kuliner yang difavoritkan. Mulai dari sushi, takoyaki, ramen, tempura, shabu-shabu, teppanyaki, dan lainnya jadi deretan menu kreasi khas Jepang yang sudah melekat erat dengan masyarakat Indonesia. Tak heran, di berbagai kota besar pun akan dengan mudahnya ditemukan tempat makan berkonsep Jepang yang menyuguhkan menu ala Jepang dengan keunggulannya masing-masing.


Bagi penikmati olahan mi dengan aneka topping serta berkuah hangat, tentu sudah tak asing lagi dengan menu bernama ramen. Hidangan yang sebenarnya bukan berasal langsung dari Jepang ini memang sudah sangat identik dengan Negara Sakura dan akhirnya dianggap sebagai salah satu menu khasnya Jepang. Di wilayah Jakarta dan kota besar lainnya, ada banyak restoran Jepang yang menjadikan ramen sebagai menu favoritnya. Salah satu brand ramen yang cukup ternama, yakni RamenYa.



Tersebar di berbagai pusat perbelanjaan di Tanah Air, RamenYa pertama kali berdiri pada Desember 2018 lalu. RamenYa memiliki visi untuk menyajikan ramen yang halal serta menawarkannya dengan harga terjangkau. Membawa citarasa ramen Jepang yang dipadupadankan dengan citarasa Indonesia, aneka ramennya disajikan dengan pilihan ramen berkuah dan juga ramen kering atau nakedmen. RamenYa terus ingin mengembangkan menu-menu Jepang yang bervariasi, serta terus mendirikan gerai-gerai di seluruh Indonesia.


Telah sukses dengan beberapa outletnya yang tersebar di berbagai pelosok Tanah Air, RamenYa membuka outlet terbarunya yang ke- 40. Diresmikan pada Februari 2022, outlet terbarunya itu mengambil lokasi di kawasan Bintaro, tepatnya di Bintaro Jaya Xchange Mall. Outlet ke- 40 ini pun mengusung konsep interior sekaligus desain yang identik dengan gaya Jepang. Pengunjung yang berkunjung di mal ini pun bisa menemukan outlet RamenYa di area lantai LG.


RamenYa yang memang sudah terbukti halal ini menawarkan beragam pilihan ramen nikmat yang ditawarkan dengan harga sangat bersahabat. Kisaran menu ramennya mulai dari harga Rp 28.000,++ per porsinya. Untuk mi ramennya, tamu bisa memilih sendiri jenis mi yang hendak dipesan, ada pilihan mi ramen lurus ataupun yang keriting. Tak ketinggalan, ada Legendary Chicken Noodle, yakni kuah kaldu asli yang bercitarasa gurih sehingga sukses membuat ramen ini menjadi best seller. Ciri khas dari ramennya RamenYa adalah adanya penambahan citarasa Indonesia di mangkok ramennya, yaitu melalui tambahan sambal bawang bagi para pecinta pedas. Selain ramen, pengunjung juga bisa menemukan berbagai menu Jepang lainnya seperti Nakedmen (ramen goreng) hingga donburi.





bottom of page