top of page

Cicipi Lebih Dari 99 Menu di Sunday Feast Mangkuluhur Artotel Suites

Maria Yuliana Kusrini

Hotel Mangkuluhur Artotel Suites yang berlokasi di kawasan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan menawarkan promo kuliner terbarunya. Bertajuk ‘Sunday Feast’, promo istimewa ini bisa dijumpai di salah satu restorannya yang bernama Beranda All Day Dining. Berlaku mulai tanggal 9 Juni 2024, promo bersantap khusus di hari Minggu ini menghadirkan lebih dari 99 menu spesial.


Beranda All Day Dining sendiri menawarkan berbagai pilihan menu, mulai dari Nusantara hingga Internasional. Begitu pun dengan promo yang kini sedang diusung, yakni ‘Sunday Feast’, tamu pun bisa menikmati ragam hidangan dari berbagai penjuru dunia. Datang ke restoran yang menempati area di lantai dua hotel ini, tamu akan menemukan Ikan Bakar Gindara, Beef Sirloin Steak, Lamb Chop, Roasted Spring Chicken, Salmon en Croute, Beef Prime Ribs, sushi, sashimi, dan aneka hidangan Nusantara lainnya.



Bagi penikmat seafood, bisa menemukan 'Seafood on ice' yang terdiri dari sajian laut yang segar. Mulai dari lobster, king prawn, kerang bambu, kerang salju, oyster, dan masih banyak lainnya. Sunday Feast juga dilengkapi dengan beragam camilan, aneka roti dan kue, hingga aneka sajian manis yang cocok untuk dijadikan sebagai menu penutup. Sunday Feast berlaku di setiap hari Minggu, antara jam 11.00-15.00 WIB. Ditawarkan Rp 388.000,- net per orang, pengunjung juga bisa mendapatkan promo spesial ‘Pay 5 Get 1’ dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.


“Seluruh hidangan yang tersedia di Sunday Feast disajikan secara All You Can Eat. Pada setiap hidangan yang kami sajikan, tidak hanya mempersembahkan keahlian kuliner tetapi juga menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi para tamu kami. Setiap hidangan adalah perpaduan sempurna antara citarasa yang lezat dan estetika yang memikat,” ucap Djulkarnain selaku General Manager Mangkuluhur Artotel Suites.


Selain Sunday Feast, Hotel Mangkuluhur Artotel Suites juga menawarkan promo paket menginap dan Sunday Feast. Promo itu bernama ‘Brunch Room Package’ yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 1.800.000,- net per malam untuk tipe kamar Deluxe Studio. Penawaran istimewa ini berlaku hingga 14 Desember 2024, sudah termasuk sarapan pagi dan Sunday Feast untuk 2 orang.


Tamu yang bersantap di Beranda All Day Dining pun akan merasakan nyaman. Itu karena suasana restorannya dikemas modern dan sophisticated yang mengedepankan desain interior yang terlihat elegan. Beranda All Day Dining memiliki kapasitas hingga 200 orang yang dibagi menjadi 3 area, yakni indoor, outdoor, dan private dining area yang bisa menampung hingga 16 orang.



Comments


bottom of page