Pada Ramadan tahun ini di Ikan Restaurant, The Westin Resort Nusa Dua, Bali mempersembahkan esensi Ramadan bersama Chef Willgoz Culinary Creations. Para tamu akan dimanjakan dengan perjalanan kuliner Indonesia & beragam rasa dan tradisi khas Indonesia. Dipimpin chef jenius Celebrity Chef William Gozali, yang akrab dikenal sebagai Chef Willgoz, program Ramadhan dan Idul Fitri ini para tamu akan menikmati pengalaman bersantap yang tak tertandingi.
Selama bulan Ramadhan, mahakarya Chef Willgoz menawarkan simfoni rasa yang menggoda mulai dari hidangan buka puasa yang lezat hingga hidangan kolaborasi khusus berjudul 'Ramadan Kolaborasa' pada tanggal 29 Maret. Dengan kehadiran Chef Willgoz di Resort, hidangan Ramadan yang dikuratori Chef Willgoz akan mempersembahkan menu – menu spesial sepert Tumis Aroma Nangka, Ikan Bakar, Oseng Sengkel, Red Curry Seafood, dan Bakwan Jagung Manado, masing-masing disiapkan dengan cermat untuk kesempurnaan hidangan spesial Ramadan.
“Saya senang menjadi bagian dari perayaan Ramadan di Ikan Restaurant, di mana kami memadukan cita rasa tradisional Indonesia dengan inovasi kuliner”, kata Chef Willgoz. Menu buka puasa khusus kami, yang dikuratori oleh Chef Willgoz, menyediakan pesta kuliner untuk lima orang dan lebih, lengkap dengan Takjil gratis yang dikuratori oleh Executive Pastry Chef Michael Leuwol dari Resort. Menu Iftar Eid Mubarak à la carte yang lezat dapat dinikmati dari jam 6 sore sampai jam 10 malam. Selain itu, para tamu dapat menikmati pengalaman bersantap mereka dengan menukarkan Poin Marriott Bonvoy.
The Westin Resort Nusa Dua, Bali juga menyiapkan Ramadan Hamper eksklusif berkolaborasi dengan Kohaku. Hampers dikemas dan diisi dengan kelezatan seperti Nastar, Lapis Legit, Pandan dan Coconut Macarons oleh Chef Michael Leuwol. Selain itu, untuk layanan 'Sahur', para tamu dapat memesan set menu Sahur dengan pilihan vegetarian dan non-vegetarian. Pilihan pengiriman tersedia pada pukul 3 pagi dan 4 pagi, dengan tamu dapat memilih waktu yang mereka inginkan. Menu à la carte Chef Willgoz tersedia mulai pukul 6 sore hingga 10 malam hingga 14 April 2024 di Ikan.
Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi dapat menghubungi +62 361 771.906, F +62 361 771.908 atau www.westin.com/bali. Selamat menjalankan Ibadah Puasa & Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Комментарии