Promo buka puasa bertajuk 'Ramadan Vaganza' atau 'Ramanza' kini sedang dilangsungkan di Hotel Mercure Jakarta Cikini. Penawaran spesial ini dihadirkan untuk memeriahkan sekaligus meramaikan moment Ramadan yang begitu dinanti-nantikan oleh seluruh masyarakat. Kali ini, Ramanza dihadirkan dengan mengusung tema 'East Meet West' yang bisa dijumpai di restorannya yang bernama De’Kafe Restaurant.
Sesuai dengan temanya, maka hidangan yang disuguhkan merupakan deretan menu dari berbagai negara, mulai dari wilayah Timur hingga Barat. Sebut saja dari wilayah Timur tengah, Benua Eropa seperti makanan khas Prancis dan Italia, benua Asia seperti makanan Jepang, China, serta makanan khas Nusantara yang terdiri dari masakan Jawa Tengah, Sumatera Barat, Lombok, Jakarta, Jawa Barat, hingga Sulawesi. Kreasi menu yang ditawarkan mengusung konsep all you can eat yang dirotasi setiap harinya. Sehingga tamu yang datang tidak akan merasa bosan saat berbuka puasa di sini.

Varian menu yang disuguhkan sangatlah lengkap. Mulai dari takjil, gorengan, makanan pembuka (appetizer), makanan utama (main couse), hingga hidangan penutup (dessert) tersedia di sana. Sesuai dengan temanya, yakni 'East Meet West', maka setiap tamu yang datang dapat menikmati makanan halal dari berbagai negara. Dari sekian banyak menu yang ditawarkan, terdapat menu spesial berupa suguhan signature menu antara lain pilihan kopi dari seluruh Nusantara, Es campur dengan berbagai macam toping, dan es krim rasa ketan hitam, nangka, dan kopyor. Deretan menu itu tentunya menarik dan layak untuk dijajal.
Paket bukber Ramanza ini ditawarkan dengan harga Rp 368.000,- net per orang. Khusus bagi tamu setia, Mercure Jakarta Cikini memberikan penawaran spesial 'Bayar 2 Dapat 3' yang berlaku untuk pemesanan di minggu pertama dan keempat di bulan Ramadan. Juga dan penawaran spesial 'Bayar 4 Dapat 5' yang berlaku untuk pemesanan di minggu kedua dan ketiga di bulan Ramadan. Promo Ramanza ini hadir setiap hari selama masa Ramadan di Mercure Jakarta Cikini antara jam 17.00-21.00 WIB. Sembari berbuka puasa dengan deretan menu istimewa, setiap pengunjung juga akan ditemani live music khas Ramadan. Tak hanya itu saja, pengunjung juga berkesempatan memenangkan hadiah doorprize yang akan diundi setiap minggunya.
Selain paket berbuka puasa, Mercure Jakarta Cikini juga menawarkan paket menginap 'Ramanza Stay Package' yang dibandrol mulai dari harga Rp 1.246.000,- net per malam. Paket menginap ini untuk tipe Superior Room, sudah termasuk sarapan atau sahur dan paket berbuka puasa Ramanza untuk dua orang.
Comments