top of page
  • Novi Amaliyah

Red Velvet Cake


Bahan

A

20 gram Butter

100 gram Margarine

350 gram Roombutter

550 gram Gula pasir

1 sdt Vanilla Extract

Pewarna merah, secukupnya

B

250 gram Bit Root (potong kotak)

250 gram Air

C

200 gram Telur

1 bh Jeruk lemon (peras airnya)

100 gram Susu cair

25 gram Fresh cream

D

400 gram Tepung terigu protein rendah

2 gram Garam

5 gram Baking powder

20 gram Susu bubuk

35 gram Cokelat bubuk

E

250 gram Cheese cream/Mascarpone

100 gram Buttercream

450 gram Gula Halus

100 gram Fresh Cream

F

Sisa potongan cake red velvet untuk taburan


Cara membuat:

  1. Masak bahan B hingga matang setelah itu blender hingga benar-benar halus, dinginkan.

  2. Setelah dingin ambil sebanyak 60 gram, masukkan ke dalam bahan C kemudian aduk dengan balon whisk hingga rata.

  3. Kocok bahan A dengan kecepatan tinggi hingga putih, setelah mengembang turunkan kecepatan. Kemudian masukkan silih berganti antara bahan D sedikit demi sedikit hingga habis. Sebelumnya campur bahan D yang sudah dicampur menjadi satu dan disaring.

  4. Masukkan ke dalam 3 buah loyang Ø 24x3 cm yang sudah dioles mentega sebelumnya.

  5. Panggang dengan suhu 200 derajat C selama 30 menit atau matang, sisihkan.

  6. Lihat bahan E, kocok cheese cream hingga halus, kemudian masukkan bahan lainnya. Kocok kembali dengan kecepatan sedang hingga mengental.

  7. Susun cake per layer kemudian letakkan cream campuran bahan E hingga menjadi 3 layer. Setelah itu lapis hingga seluruh permukaan cake tertutup, tabur sisa cake di atasnya sebagai hiasan.

bottom of page