Di penghujung akhir Tahun 2019, tak lengkap rasanya apabila tidak merayakan bersama orang tercinta, khususnya keluarga. Berkumpul dengan keluarga jadi suatu tradisi dalam menjaga keharmonisan. Holiday Inn Jakarta Kemayoran pun ingin senantiasa menjaga hubungan harmonis serta menjaga hangatnya kebersamaan dengan para pelanggan setianya.

Holiday Inn Jakarta Kemayoran menghadirkan “Carnival New Year’s Eve Bash” untuk menyambut puncak akhir tahun 2019. Itu bersamaan juga dengan Colorful Christmas Eve Dinner dan Brunch Buffet yang turut dimeriahkan penampilan Santa Claus dan Santarina yang akan membagikan cookies kepada setiap para tamu. Ada juga Face Painting Corner yang tersedia untuk anak-anak selama Christmas Brunch.

Kemeriahan natal pun semakin istimewa dengan berbagai sajian spesial. Sebut saja Roast Turkey with Cranberry Sauce, Turmeric & Spices Roasted Lamb Leg, Crispy Pork Belly, Live Cooking Botany Laksa Udon with Seafood, serta aneka hidangan penutup special seperti Yule Log, Baba Au Rum, Mango Passion Fruit Pavlova, hingga assorted ice creams & Es Puter. Hidangan itu bisa dinikmati saat makan malam pada 24 Desember 2019. Hanya dengan Rp 285.000,++ per orang bisa mencicipi menu Colorful Christmas Eve Dinner Buffet itu.
Di hari Natal, terdapat Brunch Buffet dengan aneka hidangan pilihan. Mulai dari Roast Turkey with Cranberry Sauce, Glazed Gamon Ham, Sushi & Sashimi, Grilled Reef Fish in Banana Leaf, Yangnyeom Tongdak, Yule Log, Christmas Tree Croquembouche, Old Fashioned Apple Pie, Live Cooking Station Crepes and Pancake, hingga assorted ice cream & Es Puter. Seharga Rp 315.000,++ per orang, buffet ini tersedia antara jam 12.00 – 15.00 WIB.
Pada penghujung akhir tahun 2019, juga disuguhkan menu menarik untuk disantap. Bertajuk “Carnival New Year’s Eve Dinner”, pengunjung bisa menjumpai Smoked Slow Roasted Beef Ribs Eye, Kambing Guling, Assorted Chinese BBQ Duck, Chicken and Pork Belly, Prawn Thermidor, hingga Sushi & Sashimi. Buffet di Botany Restaurant ini ditawarkan Rp 475.000,++ per orang sudah termasuk 3 token untuk bermain dan bersantap di area Carnival Night Market Food & Games. Pada perayaan puncak malam tahun baru ini dihadirkan Countdown Party di area Lobby Hotel. Berbagai hiburan juga disuguhkan, seperti Acrobatic Clown setinggi 2 meter, Magician, Giant Popcorn, hingga Special Cosplay Performance.
Penulis: Simon Johan
Comments