top of page
Maria Yuliana Kusrini

Sate Maranggi & Dori Pesmol Kreasi Chef Juna Rorimpandey

Penggemar acara kompetisi masak terkemuka di Tanah Air, tentu sudah tak asing dengan nama Chef Juna. Pria dengan karakter cool dan terkesan galak itu memang menjadi salah satu dari tiga juri dalam ajang memasak itu. Pria bernama lengkap Juna Rorimpandey itu memang identik dengan komentarnya yang pedas, apalagi jika menemukan hidangan yang tidak sesuai dengan pakemnya.



Belum lama, Chef Juna mempersembahkan “The Great Taste of West Java”. Hal itu pun diwujudkan dengan meluncurkan dua menu rice box baru yang bisa dinikmati secara eksklusif melalui Dailybox. Dua menu istimewa itu adalah Sate Maranggi dan Dori Pesmol. Kedua hidangan ini memang menjadi kreasi menu khas Jawa Barat yang unik dan tentunya memiliki citarasa yang begitu memikat.


Sate Maranggi, salah satu hidangan khas Purwakarta, Jawa Barat ini cukup populer bagi masyarakat. Olahan Sate Maranggi ini menjadikan daging sapi yang dimarinasi dengan aneka bumbu rempah melimpah sampai meresap. Tak heran, jika citarasa Sate Maranggi begitu lezat karena penggunaan bumbu rempahnya dan tekstur dagingnya yang lembut. Sedangkan untuk olahan Dori Pesmol pun tak kalah sedapnya dan makin lengkap karena ditemani juga dengan nasi putih serta acar kuning timun dan wortel. Pesmol Dori adalah olahan ikan dori yang dimasak dengan kuah kuning yang didominasi dengan rasa gurih, asam, dan pedas.



“Untuk menghasilkan Sate Maranggi yang lembut dengan bumbu meresap, daging sapi melalui proses marinasi hingga satu jam. Bumbu tradisional Indonesia, seperti kunyit, ketumbar, dan lengkuas jadi kunci dari hidangan ini. Selama sate dibakar, bumbu juga terus dioleskan kembali ke permukaan daging dan itulah sebabnya bumbu bakar Sate Maranggi sangat meresap. Sedangkan untuk Dori Pesmol, saya terinspirasi dari olahan pesmol. Pertama kali saya menyantap pesmol adalah waktu saya berkunjung ke Cianjur, Jawa Barat. Penggunaan kunyit dan kemiri dalam olahan ini wajib untuk menciptakan kesan creamy dan gurih pada daging ikannya,” terang Chef Juna Rorimpandey.


Seporsi rice box Sate Maranggi ditawarkan dengan harga Rp 49.500, - sedangkan untuk menu Dori Pesmol dibanderol dengan harga Rp 39.500,- per porsinya. Kedua menu itu dapat dinikmati atau dipesan melalui platform Grab Food Dailybox. Jangan lupa menggunakan kode promo JUNAISBACK35 untuk mendapatkan harga spesial.



コメント


bottom of page