Di Masa Ramadan lalu, tepatnya di tanggal 14 April 2022, Dailybox telah menerima Ketetapan Halal dari Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LLPOM MUI) dan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama. Tentunya ini menjadi sebuah kabar yang menyenangkan, apalagi mengingat masyarakat Indonesia didominasi oleh umat Muslim.
Dailybox sendiri adalah brand rice box yang menawarkan sajian comfort food yang berada di bawah naungan PT. Sendok Garpu Internasional. Tidak hanya menawarkan rice box bercitarasa Indonesia, Dailybox telah bertransformasi menjadi platform kolaborasi. Dailybox berkolaborasi dengan sejumlah brand, seperti Es Teler 77, Lu’Miere, serta celebrity chef yang adalah bagian dari DailyFamily, yaitu Chef Juna Rorimpandey dan Chef Renatta Moeloek.
Sertifikasi Halal yang sudah diperoleh ini bernomor LPPOM-00160145080422 yang berlaku sampai 12 April 2026. Dengan keluarnya Ketetapan Halal itu artinya perusahaan telah memenuhi persyaratan halal dan Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (KF MUI), sehingga masyarakat pun kini dapat menikmati seluruh produk dan menu yang diproduksi oleh PT Sendok Garpu Internasional dengan aman dan nyaman karena sudah dapat dipastikan
keamanan dan kehalalannya, yakni halalan thayyiban.
“Mendapatkan sertifikasi halal adalah salah satu upaya kami untuk terus memberikan yang terbaik bagi DailyPeople, termasuk umat Muslim Indonesia yang jumlahnya mencapai 86,9% dari populasi Tanah Air. Kami sendiri menerima banyak permintaan dari DailyPeople agar produk kami segera dapat tersertifikasi halal. Suatu kehormatan karena akhirnya produk Dailybox telah mendapatkan sertifikasi halal bertepatan dengan bulan suci Ramadan. Sertifikat halal ini juga menjadi bentuk komitmen kami untuk memberikan yang terbaik dari Indonesia untuk Indonesia dan dukungan kami terhadap visi pemerintah untuk terus menggarap pasar halal yang potensinya sangat besar,” terang Miranda Haryanto, Head of Strategy & Growth, PT Sendok Garpu Internasional.
Sampai saat ini, Dailybox memiliki lokasi lebih dari 130 tempat di Indonesia. Hingga akhir tahun 2022, Dailybox berkomitmen untuk meresmikan sedikitnya 60 gerai baru di kota-kota non-metropolitan, atau kota tier kedua dan juga ketiga.
Comments