top of page
  • Novi Amaliyah

Starbucks Luncurkan 3 Minuman Favoritnya Dalam Kemasan 1 Liter


Siapa yang kangen bisa menikmati minuman favorit sambil kongkow di Starbucks sambil menikmati kudapan ringan bersama teman, rekan kerja atau gebetan. Selama penerapan PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar yang ditetapkan oleh pemerintah untuk mengurangi penyebaran COVID-19 untuk sementara waktu kamu mengimbau untuk kita tetap di rumah.


Sementara kamu bekerja dari rumah dan bertepatan dengan bulan puasa ini kamu tetap tetap bisa menikmati minuman dan kudapan favorit dari Starbucks untuk dinikmati di rumah bersama orang-orang terdekat. Ada yang istimewa juga dari Starbucks baru-baru ini, dimana mereka meluncurkan tiga varian minuman favoritnya seperti Ice Shaken Hibiscus Tea Lemonade, Green Tea Latte dan Vanilla Latte yang hadir dalam kemasan 1 liter.


Kamu bisa mendapatkan ketiga minuman favorit ini hanya di gerai-gerai Starbucks tertentu saja seperti Bintaro Sektor 7, Cik Ditiro, Colony Kemang, Pos Pengumben, Pekayon Bekasi, Pondok Bambu, Margonda Raya, PIK Ruko, Teras Yasmin dan DT Kota Wisata. Ketiga varian minuman berukuran 1 liter ini juga dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp 70.000,- untuk Ice Shaken Hibiscus Tea Lemonade, Rp 100.000,- untuk Green Tea Latte dan Rp 90.000,- untuk Vanilla Latte. Siap dimanjakan dengan kenikmatan minuman favorit Starbucks kemasan 1 liter, kamu bisa segera menyambangi gerai-gerai yang tersebut.

Comments


bottom of page