top of page
Maria Yuliana Kusrini

The Coach Restaurant Grand Indonesia, Pertama di Dunia

Coach merupakan merek fashion dunia yang didirikan di New York pada tahun 1941 lalu. Sukses dengan berbagai produk seperti tas dan fashion lainnya, kini Coach pun melebarkan sayap dengan membuka restoran. Bernama The Coach Restaurant, restoran ini pun menjadi restoran Coach pertama di dunia.



The Coach Restaurant menempati lokasi di Grand Indonesia Shopping Town West Mall GF, Lobby Arjuna, Jakarta Pusat. Melalui The Coach Restaurant, masyarakat Jakarta dan sekitarnya diajak untuk menikmati pengalaman kuliner yang unik bergaya New York. Ragam hidangan yang disuguhkan pun memiliki tampilan dan presentasi kelas atas. Variasinya pun lengkap, mulai dari aneka minuman hingga makanan mulai dari pilihan untuk sarapan, makan siang, ataupun makan malam.


Setiap menu yang disajikan memiliki sentuhan modern atas kekayaan kuliner New York. Inspirasinya pun muncul dari penampakan kuliner ikonis Kota New York sendiri. Di sana sangat identik dengan restoran steak, kedai Italia yang nyaman, serta restoran seafood segar terbaik di pusat kotanya. Peta gastronomi yang beragam di New York itulah yang pada akhirnya membentuk kekuatan kuliner di The Coach Restaurant. Sehingga setiap tamu yang bersantap di The Coach Restaurant akan mendapatkan pengalaman bersantap yang dinamis dan legendarisnya Kota New York.



Pengunjung yang datang ke The Coach Restaurant Grand Indonesia ini akan menemukan area makan yang mewah dan menyenangkan. Pilihan sofa yang empuk akan membuat nyaman siapa pun yang datang. Keunikan lainnya bisa pengunjung temukan pada hiasan mobil taksi khas Amerika yang terpasang atau menempel di langit-langit restoran. Sedangkan bagi yang membutuhkan ruang terpisah dari pengunjung lain, maka bisa menggunakan ruang VIP yang tersedia di lantai 2. The Coach Restaurant ini didesain oleh direktur kreatif Coach, Stuart Vevers yang bekerja sama dengan William Sofield selaku desainer ternama dan presiden Studio Sofield.


The Coach Restaurant menawarkan sederet pilihan kuliner yang memanjakan lidah, sehingga menjadikannya sebagai tempat untuk memanjakan mata dan selera. Sebagai menu pembuka, pengunjung bisa memilih olahan udang ukuran jumbo yang tersaji segar dengan cocolan saus spesial bernama Extra Jumbo Shrimp Cocktail, ada juga Tuna Tartare yang terdiri dari daging tuna dan alpukat serta dipadukan dengan toast renyah, menu Oyster Rockefeller, hingga olahan Caesar Salad yang menyehatkan.



Jangan lewatkan juga untuk menikmati menu khas Amerika yang ditawarkan oleh The Coach Restaurant ini. Pecinta olahan steak, bisa memesan New York Strip yang menghadirkan olahan daging sapi empuk dan juicy dengan sausnya yang aromatik. Menu steak ini terinspirasi akan pengakuan sejarah steakhouse Manhattan yang tersohor. Juga ada olahan ikan unik bernama Fresh Caught Barramundi yang dipadukan dengan saus chimichuri yang segar. Hidangan Amerika pun tak pernah lepas dengan olahan burger. Untuk itu, jangan lewatkan untuk memesan A Very Honest Cheeseburger yang memadukan bun lembut dan patty yang tebal. The Coach Restaurant juga menghadirkan olahan pasta menggiurkan bernama Cacio e Pepe yang mengusung warisan Italia dalam cerita yang diusung oleh The Coach Restaurant.


Sebagai menu penutupnya, jangan lewatkan untuk menikmati 20 Layer Chocolate Cake dan Iconic New York Cheesecake. Keduanya dihadirkan dengan citarasa New York yang memikat, hasil kreasi dari Executive Chef Gabriel Jamias dan tim dapurnya. Beragam menu istimewa The Coach Restaurant ini makin sempurna dengan beragam pilihan minuman yang ditawarkan. Mulai dari kategori mocktail hingga cocktail tersedia dan bisa dipesan oleh setiap pengunjungnya. Pilihan cocktail klasik Amerika siap untuk dipesan, sebut saja The Ritz, Coach Manhattan, Diamonds and Pearls, hingga Tabby Martini. Jangan lewatkan juga minuman unik Long Island Iced Tea atau mocktail seperti Troublemaker dan Cosmojito Sour.


Selain menawarkan tempat yang nyaman untuk bersantap, The Coach Restaurant juga menyiapkan hiburan lain. Yakni berupa live music akustik R&B dan soul setiap Kamis malam serta pertunjukan DJ di setiap hari Jumat dan Sabtu malam lewat program Coach After Dark.



Comments


bottom of page