top of page

Toshiba Luncurkan 11 Produk Terbaru, Ciptakan Sajian Lezat Bagi Keluarga

Maria Yuliana Kusrini

Masyarakat Indonesia tentunya sudah tak asing lagi dengan merek elektronik Toshiba. Setia Temani Keluarga Indonesia, kini menawarkan berbagai kemudahan dengan inovasi terbaiknya. Yang terbaru, Toshiba meluncurkan 11 produk terbarunya untuk lini produk peralatan memasak atau small cooking appliances.



Ke-11 produk baru itu terdiri dari empat kategori berbeda, yakni rice cooker, airfyer, microwave, dan induction cooker. Untuk produk rice cookernya sendiri ada dua jenis pilihan, yakni Digital Rice Cooker dan rice cooker berteknologi induction heating. Digital Rice Cooker memiliki ketebalan pot 4 mm yang menjadikannya sebagai rice cooker dengan pot paling tebal yang ada di pasaran saat ini. Sedangkan untuk Rice Cooker Induction Heating mampu menghasilkan panas lebih merata dan lebih cepat. Rice cooker ini juga dilengkapi teknologi low sugar yang mampu menurunkan kadar gula pada nasi sekitar 40%, sehingga menjadikan nasi lebih sehat untuk dikonsumsi sehari-hari.


Berikutnya untuk produk air fryer, dihadirkan dengan teknologi pemanasan yang presisi. Menggunakan Toshiba air fryer ini, maka konsumen dapat memasak makanan dengan tingkat kematangan merata dan sempurna. Tak kalah menarik, microwave baru keluaran Toshiba ini pun menjadi produk elektronik yang ramah lingkungan. Meskipun hadir dengan daya listrik rendah 450 watt, tapi kualitas masakannya tak perlu diragukan. Terakhir, ada produk induction cooker atau kompor induksi yang memiliki Double Power IH Technology. Hal itu pun mampu menghasilkan panas yang kuat dan efisien saat memasak.


"Dengan peluncuran produk terbaru ini, kami memastikan agar Toshiba bisa menjadi satu-satunya solusi untuk dapur keluarga. Apalagi menjelang bulan Ramadan, rangkaian produk memasak Toshiba terbaru ini tentu bisa sangat membantu dalam menyajikan sajian buka puasa dan sahur secara efisien, tanpa mengurangi kualitas masakannya," ungkap Anton Widjaja selaku Head of Product Marketing Toshiba Lifestyle Indonesia.



Mengusung tema 'Next Living Harmony', peluncuran produk baru itu dilaksanakan pada 7 Maret 2024 lalu. Acara peluncuran ke-11 produk baru ini pun sekaligus jadi bukti dari komitmen Toshiba yang ingin mendukung keluarga Indonesia dalam menciptakan sajian lezat dengan citarasa otentik. Dan dari pemilihan tema yang diusung, Toshiba ingin lebih meyakinkan jika seluruh produk barunya bisa digunakan untuk membuat berbagai jenis masakan berkualitas mulai dari jenis masakan tradisional sampai modern.


Tak hanya itu saja, Toshiba juga menyadari pentingnya keberlanjutan di kehidupan modern ini. Karena itu, Toshiba pun mempraktikkan secara serius untuk merek elektroniknya yang ramah lingkungan pada desain produk dan teknologinya. Toshiba juga menjalin kolaborasi dengan cooking womanpreneur melalui mini cooking demo dan mini talk show untuk lebih meningkatkan pengalaman memasak secara langsung dan pengenalan teknologi elektronik secara komperehensif pada generasi Z dan milenial.

Comments


bottom of page