top of page

Tradisi Legendaris dan Perayaan Imlek Mewah di InterContinental Jakarta Pondok Indah

alettasumampouw

InterContinental Jakarta Pondok Indah tahun ini telah mempersiapkan berbagai program spesial untuk Tahun Baru Imlek, dimana menurut penanggalan Cina tahun ini adalah Tahun Ular. Rangkaian acara dan pengalaman yang tak terlupakan untuk menghormati esensi tradisi kuno, sekaligus mencerminkan kemewahan yang menjadi ciri khas hotel ini akan dinikmati oleh para tamu.


Kekayaan budaya Tionghoa akan dirasakan pada tanggal 28 dan 29 Januari 2025. Pertunjukan Barongsai yang akan menghibur para tamu, menyebarkan keberuntungan melalui pertunjukan yang enerjik di Grand Lobby dan Restoran Sugar & Spice. Untuk menambah kemeriahan Tahun Baru Imlek, musisi tradisional akan memainkan alat musik seperti Erhu, Yangqin, dan Di Zi, akan menciptakan suasana yang memadukan keindahan dan kedalaman tradisi kuno Tiongkok.



Perayaan kuliner tersedia dengan mewah di Sugar & Spice, di mana buffet yang dikurasi dengan hati-hati memadukan sajian klasik Tahun Baru Imlek dengan sentuhan modern. Para tamu dapat menikmati hidangan seperti Steamed Lobster, Foie Gras Karamel, dan Signature Fortune Cake karya Chef Kim Pangestu. Stasiun masak langsung di restoran ini – menampilkan sajian seperti Mie Lamian dan Bebek Panggang BBQ ala Tiongkok – menjadikan pengalaman bersantap yang interaktif dan berkesan.



Salah satu elemen khas Tahun Baru Imlek, Yee Sang, salad simbol kemakmuran yang diaduk bersama, juga tersedia untuk dinikmati bersama keluarga dan orang-orang tersayang. Hidangan ini, sempurna untuk berkumpul hingga sepuluh orang, juga dapat dipesan untuk dibawa pulang. Di Ginger & Honey, Chef Yvonne Yuen yang terkenal akan menyajikan lima hidangan istimewa yang memadukan cita rasa otentik Tiongkok dengan seni kuliner kontemporer. Chef Yuen juga akan memanjakan para tamu dengan sajian seperti Wagyu Australia Panggang dengan Chimichurri Oriental dan Sarang Burung Walet Dingin dalam Susu Almond yang mewah.



Bagi yang ingin berbagi sukacita musim perayaan, hotel ini menyajikan hampers mewah dengan desain Chinoiserie yang elegan. Ruby Hamper dan Emerald Hamper menghadirkan kue kering artisan, praline, serta kue khas Imlek seperti Nian Gao yang melambangkan keberuntungan. Para tamu juga dapat menikmati kue khas hotel yang dibuat dengan sempurna, mulai dari Lapis Legit Prune yang lembut hingga Strawberry Lychee Rose Cake dengan cita rasa segar.



Untuk melengkapi akhir pekan panjang dari 25 hingga 29 Januari 2025, InterContinental Jakarta Pondok Indah menawarkan kesempatan eksklusif untuk merasakan akomodasi mewah dengan harga spesial. Para tamu dapat menikmati kemeriahan Tahun Baru Imlek sambil merasakan keramahan yang tiada banding di destinasi mewah utama Jakarta.


Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, silakan hubungi +62 21 3950 7355 atau kunjungi

留言


bottom of page