top of page

Ultramen, Resto Ramen Berkonsep Unik Ciamik

Maria Yuliana Kusrini

Makanan Jepang, salah satu pilihan yang begitu digemari oleh masyarakat Indonesia, termasuk juga di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Tak heran, jika di kawasan metropolitan ini ada banyak restoran Jepang yang bisa ditemukan. Salah satunya yang unik dan menawarkan konsep menarik adalah tempat makan bernama Ultramen.


Sesuai nama restorannya, ramen sebagai salah satu menu khas Jepang favorit yang jadi menu utama dan unggulan di sini. Ada berbagai pilihan ramen berbeda yang ditawarkan kepada setiap pengunjung yang datang, baik itu jenis ramen berkuah ataupun dry ramen (alias ramen kering). Selain bisa menikmati ramen, pengunjung juga bisa menemukan menu lain, seperti donburi, chicken kaarage, hingga chicken katsu.


Tampak depan, restoran Ultramen terlihat begitu mencolok mata. Itu karena restorannya yang dihiasi dengan banyak lampu, ragam tulisan dalam bahasa Indonesia maupun Jepang, hingga pemasangan poster superhero ala Jepang yaitu Ultraman. Sekilas mata memandang, restoran ini menyerupai movie theater alias bioskop. Ketika masuk ke dalamnya, pengunjung akan menemukan dekorasi restoran yang didominasi dengan pilihan warna mencolok, warna oranye salah satunya. Warna oranye itu digunakan pada pilihan meja, warna dindingnya, lampu, langit-langit, hingga lantai restoran.


Diungkapkan oleh Mauren selaku Koordinator Ultramen Summarecon Mall Kelapa Gading (MKG) jika konsep Ultramen memang mengadaptasi ala bioskop yang terlihat begitu semarak dan ramai lampu di bagian depannya. "Konsepnya memang banyak lampu sehingga terlihat begitu ramai dan mengundang orang untuk melihatnya. Tujuannya agar pengunjung yang melihat merasa penasaran dan tertarik untuk mampir ke restoran kami yang menjadikan ramen sebagai menu unggulannya," terang Mauren.

Pecinta ramen juga akan menemukan varian ramen yang nikmat dan menggugah selera. Salah satunya ada ramen bernama Krabby Tom Yum yang dijamin unik dan hanya ada di Ultramen ini. Hidangan terbaru di Ultramen ini memadukan ramen dan sajian tom yum. Tak hanya itu saja, semangkok ramen bercitarasa asam sedikit pedas ini juga menggunakan krabby atau kepiting yang menambah citarasa. Saat memesan menu ini, jangan khawatir dengan keribetan saat menikmati kepitingnya, itu karena kepiting yang digunakan adalah kepiting soka yang semua bagiannya bisa dimakan.


Selain ada varian ramen bercitarasa tom yum, Ultramen juga menawarkan ramen unik lainnya yang bernama Salted Egg Dry Ramen Chicken. Ramen bertipe ramen kering ini dipadukan dengan olahan ayam bersaus telur asin yang nikmat di lidah. Jangan lewatkan juga untuk mencicipi Ultra Tantan Ramen Chicken yang menghadirkan kuah bercitarasa gurih. Seporsi ramen ini berisikan mi ramen bertekstur lembut serta topping melimpah, seperti telur, potongan daging ayam yang telah dimarinasi, jamur, serta taburan daun bawang.


Ultramen yang berarti Ultimate Ramen ini tentunya akan menjadi sebuah destinasi kuliner yang menarik untuk dikunjungi. Tak hanya variasi ramen dan sajian khas Jepang lainnya yang menarik untuk dipesan, konsep restorannya juga tampak unik dan beda dengan resto ramen kebanyakan. Salah satu outlet Ultramen ini bisa dijumpai di Summarecon Mall Kelapa Gading 3 (MKG), Jakarta Utara.

Comments


bottom of page