Vertu Hamoni Jakarta menawarkan berbagai penawaran istimewa untuk memeriahkan moment perayaan Idul Fitri. Penawaran itu berupa paket liburan Idul Fitri yang cocok untuk dilakukan bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Selain itu, hotel di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat ini juga menawarkan paket halal bihalal seru di salah satu restorannya.
Promo berupa paket liburan Idul Fitri di Vertu Hamoni Jakarta ini berlaku antara tanggal 10-14 April 2024. Melalui penawaran istimewa ini, mak para tamu dapat menciptakan kenangan berharga bersama orang-orang terkasih di Vertu Hamoni Jakarta. Paket Idul Fitri ini berupa paket menginap yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 1.600.000,- net per malamnya. Harga itu sudah termasuk dengan sarapan untuk dua orang serta makan siang atau makan malam untuk dua orang (pilih salah satu).
Untuk menyempurnakan masa liburan dengan menginap di Vertu Harmoni Jakarta, maka tamu bisa menambahkan beberapa fasilitas tambahan. Mulai dari diskon sebesar 15% untuk semua pembelian makanan dan minuman selama menginap. Jangan lewatkan juga berbagai aktivitas seru untuk anak-anak yang begitu menghibur selama masa liburan Idul Fitri. Tak ketinggalan juga ada sarapan buffet atau prasmanan spesial Lebaran yang menyajikan aneka hidangan tradisional seperti ketupat, opor, dan rendang pada tanggal 10 dan 11 April 2024.
Usai perayaan Idul Fitri, umumnya orang-orang akan mengadakan kegiatan lanjutan berupa halal bihalal. Vertu Harmoni Jakarta pun menawarkan Paket Halal Bihalal Spesial di Voyage Restaurant. Rasakan hangatnya kebersamaan saat berkumpul bersama orang-orang terkasih dan kolega untuk menikmati pesta Idul Fitri yang menyenangkan. Paket Halal Bihalal Vertu Hamoni Jakarta ini menyuguhkan aneka pilihan menu khas ndonesia yang lezat. Ragam hidangan itu pun dibuat menggunakan bahan-bahan segar dan diproses mengikuti pedoman diet Islami. Paket Halal Bihalal ini ditawarkan dengan harga Rp 358.000,- net per orang (minimal 20 orang).
Comments