top of page
  • Novi Amaliyah

Minyak Zaitun Bertolli Bersertifikat Halal MUI

Bertepatan dengan bulan Ramadan, Minyak Zaitun Bertolli mengumumkan bahwa produk minyak zaitun Bertolli sudah bersertifikat Halal MUI. Hal itu diumumkan setelah sebelumnya memperkenalkan bagaimana menggunakan minyak zaitun untuk mengolah berbagai sajian masakkan Indonesia.



Seperti kita ketahui, jika bulan Ramadan menjadi momen yang tepat untuk mendetoksifikasi tubuh dari berbagai asupan yang kurang baik. Dengan melakukan berpuasa, maka penyerapan metabolism dalam tubuh juga menjadi lebih baik. Karena itu sangat penting memperhatikan pilihan menu berbuka puasa di bulan Ramadan. Sebaiknya lebih memilih asupan baik dan bernutrisi agar yang terserap oleh tubuh juga nutrisi baik dan dibutuhkan tubuh. Salah satunya adalah penggunaan lemak baik seperti minyak zaitun. Seperti kita ketahui penggunaan minyak goreng seolah tak terpisahkan dalam sajian masakan Indonesia. “Sebenarnya bukan kewajiban produk minyak zaitun untuk mendapatkan sertifikat halal. Namun bagi Bertolli, sangat penting untuk terhubung dengan konsumen kami. Kami memahami bahwa bagi Indonesia sebagai Negara Muslim terbesar di dunia, istilah 'halal' sangat penting. Melalui sertifikasi ini, kami berharap dapat menunjukkan kepada konsumen bahwa komitmen untuk mendekatkan dengan konsumen kami. Ini juga memberikan pilihan bagi konsumen untuk produk minyak zaitun bersertifikat halal yang berbeda dengan produk lain,” jelas Alberto Perez Martinto, Head of Asia Deoleo S.A. Dari sekian banyak jenis minyak, minyak zaitun mengandung 77% lemak baik. Lemak baik ini mampu untuk menurunkan lipoprotein densitas rendah, kolesterol LDL yang dikenal sebagai lemak jahat. Hal ini meminimalkan risiko penyakit jantung dan menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah. Selain itu bahan minyak zaitun alami bebas kolesterol dan tidak mengandung garam sehingga jadi sumber antioksidan yang baik.



"Penting diketahui jika 30% makanan yang kita makan harus mengandung lemak, karena itu lemak tidak perlu dihindari. Sel dan segala sesuatu di tubuh kita tumbuh subur dengan lemak. Kita memiliki dua pilihan, Lemak yang memiliki sumber penyakit atau lemak yang memiliki manfaat kesehatan tambahan. Lemak baik memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Saat dikonsumsi dalam jumlah sedang, lemak baik membuat tubuh kenyang dan tidak membahayakan tubuh. Penelitian menunjukkan lemak tertentu pada sayuran, kacang-kacangan, dan ikan sebenarnya meningkatkan kesehatan," jelas Ahli gizi Emilia Achmadi. Bersamaan dengan sertifikasi Halal MUI ini, Bertolli juga memperkenalkan kemasan barunya. Kemasan baru ini dikembangkan untuk mencerminkan warisan dan kualitas dari para pengrajin minyak zaitun Bertolli ke dalam sentuhan moderenitas. Bentuk botol Bertolli yang terbaru berbentuk oval pada bagian bawah botol yang menggambarkan alun-alun Kota Lucca, Italia yang menjadi kota kelahiran dari minyak zaitun Bertolli warisan dari Francesco Bertolli.

bottom of page