top of page

Seruput Nikmatnya Teh & Kopi di Tianlala Banda, Bandung

  • alettasumampouw
  • 2 hari yang lalu
  • 2 menit membaca

Brand Tianlala merupakan salah satu jaringan toko minuman terbesar yang berasal dari China, dengan lebih dari 8.500 global stores. Tianlala Indonesia hadir sebagai merek waralaba minuman teh buah segar dan es krim yang kini hadir di Indonesia dengan slogan harga terjangkau dan kualitas terjaga, menawarkan produk seperti fresh fruit tea, milk tea, kopi, dan es krim dengan berbagai pilihan menu unik serta sudah memiliki sertifikasi Halal di Indonesia.


ree

'Tianlala' yang artinya manis, berfokus pada berbagai sajian minuman teh buah segar (fresh fruit tea), milk tea, kopi, dan es krim yang dikenal manis dan menyegarkan dengan tetap berpegang pada kualitas serta mengedepankan keamanan. Tianlala memiliki standar operasional yang ketat, proses produksi steril, dan rutin riset resep. Produknya dijamin Halal dan memenuhi standar kebersihan dengan SOP ketat yang bertujuan agar para pelanggan nyaman menikmati minuman segar Tianlala. Di Indonesia telah hadir cabang-cabangnya di beberapa kota seperti Jakarta, Garut, dan Bandung.


Tianlala Banda, Bandung hadir dan resmi membuka gerainya tepat pada tanggal 19 Desember 2025 lalu oleh beberapa owner dari Tianlala Banda Bandung. Tianlala Banda memiliki beberapa produk unggulan, di antaranya Fresh Fruit Tea dengan potongan buah asli, Ice Cream Series (es krim cone lembut), Milk Tea & Coffee, serta best sellernya Blooming Jasmine Milk Tea yang aromatik wangi tehnya dan creamy, Peach Oolong Milk Tea yang creamy & fruity. Selain itu ada Ice Cream Yoghurt dengan harga hanya 8 ribu.


Tianlala Banda memiliki keunggulan, seperti lokasi strategis, dekat dengan Kantor Pos Indonesia, Saparua Jogging Track, sekolah, dan fasilitas umum lainnya. Untuk transaksi di Tianlala Banda dapat dilakukan secara offline & online. Selain itu pemesanan dapat dilakukan lewat Gofood, Grabfood, Shopeefood, TIKTOK GO, Qpon.

Congratulation for opening Tianlala Banda, Bandung!!!



Komentar


bottom of page