top of page
  • Novi Amaliyah

Pie Ubi Cream Cheese




Bahan

5 bh Graham cracker pie crust

240 gr Ubi yang sudah direbus dan dihaluskan

226 gr Cream Cheese, haluskan

120 gr Brown Sugar

60 gr Gula Pasir

15 gr Tepung

5 gr Kayu Manis

3 btr Telur

Garam secukupnya

Pala bubuk secukupnya

Jahe bubuk, secukupnya

5 ml Vanilla Extract


Cara membuat

  1. Panaskan oven dengan suhu 176 derajat celcius

  2. Kocok cream cheese, ubi, gula pasir dan brown sugar menggunakan mixer hingga halus dan lembut.

  3. Campur tepung, bubuk kayu manis, pala, jahe dan garam, kemudian masukkan ke dalam kocokan telur dan vanilla extract hingga tercampur rata. Kemudian masukkan adonan cream cheese dan ubi, aduk rata.

  4. Dalam loyang siapkan adonan kulit yang terbuat dari biskuit Graham yang sudah dihancurkan dan dicetak dalam loyang.

  5. Tuang adonan filling ubi cream cheese, kemudian panggang selama 40 menit dan bagian tengahnya matang.

  6. Simpan dalam lemari pendingin selama 4 jam atau semalaman.

  7. Sajikan dengan topping whipped cream atau saus caramel.

bottom of page