top of page
  • Maria Yuliana Kusrini

Tumis Daun Pepaya Ala Manado


Bahan:

50 gr Ayam Cincang

2 ikat Daun Pepaya

1 ikat Kangkung

13 bh Cabai Rawit Merah, iris

8 bh Bawang Merah, iris

7 bh Daun Jeruk, sobek-sobek

3 bh Bawang Putih, iris

3 btg Sereh, memarkan dan potong

Garam secukupnya

Gula Pasir secukupnya

Cara Membuat:

1. Cuci daun pepaya, kemudia rebus daunnya dalam air mendidih. Beri garam dan masak sampai daun layu.

2. Angkat dan rendam dalam air es. Tiriskan. Potong-potong daun sesuai selera.

3. Tumis potongan bawang putih, bawang merah, dan cabai sampai layu dan harum. Tambahkan daun jeruk dan potongan sereh. Aduk sampai semuanya tercampur dan harum.

4. Masukkan ayam cincang, aduk sampai ayam berwarna kecoklatan.

5. Masukkan daun pepaya yang sudah dipotong sesuai selera. Tambahkan dengan kangkung yang juga sudah dipotong-potong. Aduk semuanya dan bumbui dengan garam dan gula. Aduk semuanya sampai tercampur rata dan matang.

6. Angkat tumisan dan sajikan.


bottom of page