top of page
  • Novi Amaliyah

Asal Usul Sejarah Burger Yang Perlu Kamu Tahu




Sebelum Hamburger atau dikenal juga dengan istilah burger dimana setangkup roti dengan isian daging dan sayuran di dalamnya menjadi makanan yang populer di Eropa dan Amerika hingga ke seluruh dunia. Konon cikal bakal daging burger sudah lama menjadi makanan khas bangsa Tartar di Asia Tengah. Dimana makanan berupa daging cincang mentah-mentah yang disebut steak tartare, dimana mereka menyimpan daging mentah di bawah pelana kuda yang kemudian disantap dengan air perasan jeruk. Makanan ini kemudian dibawa ke Benura Eropa. Namun orang Eropa menolak untuk memakan daging mentah, maka daging khas Tartar ini kemudian mengalami modifikasi dengan dibakar atau digoreng.


Hamburger sendiri berasal dari nama kota Hamburg di Jerman, yang dikenal karena mengekspor daging sapi berkualitas tinggi. Penduduk kota Hamburg juga banyak yang beremigrasi ke Amerika dan meneruskan tradisi dan menyebarkan pembuatan burger di sana. Namun saat itu burger masih dalam bentuk steak Hamburg yang berupa daging cincang. Menu ini menjadi menu andalan di Delmonico Restaurant di New York dan mendapat publikasi media cetak pada tahun 1834.


Pada akhir abad ke-19, Dr. James Henry Salisbury menggunakan potongan daging sapi cincang untuk menyembuhkan prajurit perang sipil yang menderita diare. Salisbury menganjurkan untuk mereka makan daging sapi yang dimasak tiga kali sehari agar para prajurit lekas sehat. Kemudian muncul istilah steak Salisbury di media cetak pada tahun 1897 dimana beef patty yang dibumbui dan dimasak inilah dianggap sebagai cikal bakal hamburger modern.


Kehadiran Burger Bun

Ada banyak versi bagaimana akhirnya daging burger ini disajikan dalam setangkup roti. Namun kedua saudara Charles dan Frank Menches dari negara bagian Ohio yang menciptakan makanan ini saat mereka kehabisan stok sosis di Erie County Fair pada tahun 1885 dan mengganti daging sapi pada sandwich mereka.


Tetapi penjual makanan di Texas, Wisconsin, Oklahoma, dan Connecticut juga menyatakan diri mereka sebagai penemu patty daging sapi dengan roti. Antusiasme sandwich favorit Amerika ini benar-benar meledak pada tahun 1904 di St. Louis World's Fair.


Pada tahun 1912, reputasi hamburger dimana daging sapi giling yang disajikan pada setangkup roti, sayuran dan acar langsung menyebar di seluruh negeri, dan istilah burger segera merambah termasuk roti yang terbuat dari daging yang dimasak dan disajikan sebagai sandwich.


Keju sebagai topping paduannya muncul di media cetak paling tidak sampai tahun 1938.

White Castle, membuka toko pertamanya di Wichita, Kansas pada tahun 1921 sebagai outlet yang menjual hamburger. Kemudian McDonald's mengikutinya pada tahun 1948 yang kemudian menjadi fenomena makanan cepat saji yang dikenal dengan burgernya. Hingga saat ini burger menjadi salah satu makanan favorit di Amerika Serikat, dimana mereka mengonsumsi lebih dari 40 milyar hamburger setiap tahunnya.

bottom of page