Bosan dengan sajian ikan salmon yang biasa saja, padahal ikan satu ini adalah salah satu makanan favorit kamu. Coba padukan sajian ikan yang kaya gizi dan nutrisi ini dengan bahan makanan, sayuran atau olah dengan paduan saus dan bumbu favorit kamu. Selain menghadirkan sajian olahan salmon yang baru dan berbeda, kamu juga bisa mendapatkan citarasa baru.
Untungya ikan salmon cocok dipadukan dengan banyak bahan makanan lain, kalau diibaratkan orang salmon adalah ikan yang mempunyai banyak chemistry dengan siapapun yang mereka temui. Jadi jangan takut untuk mulai memadukan salmon dengan bumbu, sayur maupun bahan makanan lain favorit.
Baik salmon yang dibesarkan dalam peternakan maupun salmon hasil tangkapan, ikan salmon tetap memiliki nilai gizi serta kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Ikan salmon mengandung kandungan asam lemak omega-3, protein yang sangat baik, banyak vitamin B, termasuk B1, B2, B3, B5 , B6, dan B12. Selamat mencoba!
1. Asparagus Dengan Goat Cheese
Salmon dan asparagus adalah paduan yang cukup klasik, untuk mendapatkan sentuhan yang berbeda. Tambahkan goat cheese, asparagus panggang yang renyah dan lembut berpadu

2. Kentang Peterseli Tumis Dengan Saus Harissa
Coba ganti French fries dengan kentang potong dadu sebagai alternatif. Goreng kentang yang sudah dipotong dadu kemudian aduk dalam wajan bersama saus bawang putih dan tomat. Tambahkan beberapa bahan yang pasti akan memberikan citarasa baru yang berani seperti menambahkan saus harissa, kari, dan peterseli. Sajikan sebagai hidangan vegetarian atau sebagai lauk.
3. Sayuran Panggang Berwarna-warni
Selain menambah selera makan, sayuran berwarna-warni juga kaya akan vitamin serta nutrisi. Padukan paprika hijau, merah, kuning, tomat, bruselsprout dan sayuran favorit kamu lainnya. Tumis menggunakan minyak bawang putih dan bawah putih geprek untuk memberikan aroma yang sedap dan menggugah selera. Sajikan dengan ikan salmon panggang dengan rosemary segar.
4. Okra Tumis
Okra adalah sayuran paling populer di Amerika Selatan, Timur Tengah, dan Asia Selatan. Sayur ini memiliki kandungan nutrisi dan vitamin yang baik untuk tubuh. Tumis okra dengan bumbu eksotis seperti daun kari, ketumbar, daun ketumbar serta garam masala.

5. Tumis Buncis dengan Bawang Karamel
Mau coba yang berbeda, coba tumis buncis dengan bawang caramel untuk paduan ikan salmon kamu. Tumis bawang menggunakan mentega hingga berkaramel, kemudian masukkan buncis. Tumis sebentar. Sajikan dengan salmon panggang favorit kamu.
Kommentare