top of page
  • Maria Yuliana Kusrini

Cocktail Agar-agar Strawberry Mint

Resep dibuat oleh Chef Bara Pattiradjawane


Bahan: 250 gr Strawberry 150 gr Gula Pasir 600 ml Air 1 bgks Jelly Rasa Strawberry 2 kaleng Soda Rasa Lemon 15 lbr Daun Mint, cuci bersih & sobek halus

Cara Membuat: 1. Bersihkan strawberry, lalu blender hingga halus, sisihkan. 2. Siapkan jelly dengan merebus air dengan menggunakan bubuk jelly dan gula hingga mendidih. Campurkan dengan strawberry yang sudah diblender. Aduk rata dan tuang dalam wadah. Dinginkan kemudian simpan dalam lemari pendingin hingga keras dan dingin. 3. Sambil menunggu jelly, campurkan robekan daun mint ke dalam minuman soda. Simpan dalam lemari pendingin. 4. Keluarkan jelly dari lemari pendingin, masukkan dalam blender dan gunakan tombol pulse untuk melumatkan jelly (sebentar saja dan jangan sampai jelly terlalu halus). 5. Siapkan gelas dan tuang jelly hingga setengah gelas. Lalu tambahkan dengan soda yang bercampur dengan daun mint yang telah disaring. Minuman siap untuk dinikmati.


Foto: Dok. Istimewa

Comments


bottom of page