top of page
  • Maria Yuliana Kusrini

Oregano Jadi Bumbu Wajib 5 Negara Ini!

Oregano banyak dijadikan sebagai salah satu bahan bumbu dalam menyajikan hidangan. Daun yang bentuknya mirip dengan daun mint, namun lebih kecil ini memiliki aroma yang demikian khas. Selain bisa digunakan dalam keadaan segar, oregano kering juga dimanfaatkan sebagai bumbu dalam masakan. Dan berikut ini 5 negara yang sering menjadikan oregano sebagai salah satu bumbu wajibnya.


Italia

Di Italia, aneka hidangan yang menggunakan tambahan oregano antara lain pasta, saus pasta, pizza, dan spaghetti.


Yunani

Oregano biasanya digunakan sebagai campuran salad atau pendamping makanan ikan atau daging bakar.


Turki

Oregano lebih banyak dipakai sebagai bumbu pada masakan daging, seperti domba bakar atau kebab.


Meksiko

Oregano juga cukup popular di daerah ini. Biasanya digunakan untuk membumbui chili con carne (rebusan daging dengan cabai dan kacang-kacangan) dan berbagai hidangan Meksiko lainnya.


Filipina

Oregano diyakini bisa menetralisir lemak, sehingga sering dijadikan bumbu untuk memasak daging sapi dan daging lainnya.

bottom of page