top of page
  • Maria Yuliana Kusrini

Rantau Ramadan Hotel Grandhika Iskandarsyah Jakarta

Di momentum Ramadan yang begitu dinanti-nantikan semua orang, Hotel Grandhika Iskandarsyah Jakarta menghadirkan promo Ramadan spesial. Mengusung tema 'Rantau Ramadan', tamu yang ingin berbuka puasa di sini akan menemukan berbagai hidangan peranakan yang khas dan istimewa. Disajikan secara buffet atau prasmanan, tamu yang datang bisa menikmati seluruh hidangan secara puas dan leluasa.



Ragam hidangan peranakan pada promo Rantau Ramadan ini meliputi makanan peranakan Arab, India, Melayu, China, Indonesia, Korea, dan juga Jepang. Diungkapkan oleh Chef Bagus Wicaksono jika makanan spesial yang wajib dicicipi ada menu Roti Jala fresh yang disajikan dengan Kari ataupun kental manis. Selain itu juga ada signature dish berupa Roti Tissu serta berbagai menu lainnya yang pastinya memanjakan lidah. Ragam menu takjil, hidangan pembuka, hingga hidangan penutup lainnya juga dapat dinikmati sepuasnya di sini.


Tema Rantau Ramadan ini dipilih karena ingin mendekatkan yang terasa jauh menjadi lebih dekat. Khususnya bagi para perantau di Jakarta yang sudah lama tidak pulang kampung. Mereka pun dapat datang ke tempat ini untuk menikmati makanan sebagai upaya pelepas rindu. Melalui perjalanan rasa yang disuguhkan Hotel Iskandarsyah Jakarta, tamu bisa menikmati seluruh menu peranakan tradisional yang akan dirotasi setiap harinya. Tamu yang tertarik hanya perlu membayar Rp 238.000,- net per orang untuk harga normal. Dan juga ada penawaran early bird sebesar Rp 199.000,- net per orang dengan pemesanan sampai tanggal 22 Maret 2023.



Tak hanya itu saja, tamu yang buka puasa di sini akan dihibur dengan iringan live music serta berkesempatan mendapatkan beragam hadiah. Ada giveaway menarik setiap hari yang nantinya akan mendapatkan hadiah utama berupa 1 unit Motor listrik. “Dalam menyambut Ramadan tahun ini, Hotel Grandhika Iskandarsyah Jakarta memberikan berbagai penawaran menarik dengan menu buka puasa yang bervariasi. Banyak hadiah yang diberikan kepada para tamu setiap harinya, dengan hadiah utama motor listrik yang akan diundi di akhir bulan Ramadan,” ujar Danang Triwidyantoro selaku General Manager Hotel Grandhika Iskandarsyah Jakarta.



Di masa Ramadan ini juga, area hotel dan restoran akan disulap menjadi area yang menarik sesuai dengan konsep yang tengah diusung. Tamu juga bisa menemukan berbagai permainan jadul, seperti ular tangga, uno, kartu remi, dan permainan lainnya yang disediakan di satu titik di dalam restoran.



Hotel Grandhika Iskandarsyah Jakarta merupakan salah satu hotel bintang empat yang dikelola oleh Hotel Grandhika Indonesia di bawah naungan PT. Adhi Commuter Properti Tbk. Lokasinya sendiri ada di area strategis Jakarta Selatan, yang dekat dengan berbagai pusat perbelanjaan, pusat kuliner, serta tempat menarik lainnya. Sebut saja Little Tokyo yang berada di Kawasan Blok M, MBloc, Stasiun MRT, Gelora Bung Karno, Blok M Plaza, Melawai, dan masih banyak lagi.

bottom of page