top of page

William Wongso Suka Menu Jawa Timuran

Maria Yuliana Kusrini

Seorang William Wongso tentunya sudah tidak diragukan lagi kepiawaiannya dalam urusan masak-memasak. Dalam menyajikan makanan bercitarasa lezat juga bukan menjadi hal yang sulit baginya. Dan pastinya hampir semua jenis makanan pernah ia cicipi, mulai dari hidangan Nusantara hingga olahan dari berbagai negara lainnya.

Meski sudah pernah mencoba berbagai hidangan dengan bahan baku dan citarasa berbeda, sudah pasti ia tetap punya menu favorit. Saat ditanya mengenai makanan kesukaannya, William Wongso mengaku jika ia menikmati semua makanan Indonesia. Seperti kita ketahui, menu Indonesia memang banyak jenisnya. Tiap daerah punya menu khasnya masing-masing dan diolah dengan bumbu sekaligus rempah melimpah.


Namun, karena pakar kuliner ini besar di Surabaya, sehingga lidahnya lebih familiar dengan menu di daerah itu. Lebih spesifik ia mengungkapkan jika menyukai jenis makanan Jawa Timuran. Makanan yang dimaksudkan antara lain Tahu Tek, Rujak Cingur, Tahu Campur, dan Soto Madura. “Kalau saya nikmati segala macam makanan, makanan Indonesia. Tapi karena saya gedenya di Surabaya, jadi preferensi saya ya makanan Surabaya kalau ada yang bener,” ungkap William Wongso.

Beralih ke makanan masa kecil yang disuka, William menambahkan jika ia sering makan Bandeng Bumbu Bali dan Sate Klopo Surabaya. “Makan sejak kecil Bandeng Bumbu Bali. Dulu di seberang rumah saya jual, simboknya jual dipincukin. Trus ada Sate Klopo Surabaya. Itu ada sejak saya kecil. Kalau nggak salah dia jualan di tempat yang sama selama 60 tahun. Kalau makan bandeng, saya sih lebih suka yang masih ada durinya ketimbang yang sudah presto. Itu karena sensasi makannya pakai tangan,” tutupnya.

留言


bottom of page